aspwebnews.com., Sintang – Mencegah penyebaran Covid – 19, Koramil 17/Ng Mau semprotkan cairan disinfektan di pemukiman warga desa Mombai Begununk, Kecamatan Ng Mau, Sintang pada Selasa (27/04/2021).
Turut serta juga dalam kegiatan tersebut anggota Polsek Kayan Hilir, Kades Mombai Begununk beserta perangkat Desa dan juga masyarakat setempat.
Selain melaksanakan penyemprotan Disinfektan, juga diberikan pembagian masker gratis kepada warga masyarakat di Desa Mombai Begununk.
Babinsa Koramil 17/Ng Mau, Sertu Tomas menjelaskan bahwa tujuan dilaksanakan penyemprotan pada perumahan warga desa Mombai Begununk adalah, untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid – 19.
“Selan kami melaksanakan penyemprotan, juga kami membagikan masker kepada warga masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan”, Pungkas Babinsa.
sumber : pendim1205